Kuliah Singkat Jadi Sarjana, USM Buka Jalur RPL dengan 13 Prodi Unggulan

DENI

- Redaksi

Jumat, 14 Juni 2024 - 16:06 WIB

5030 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gedung Rektor Universitas Serambi Mekkah (dok Humas USM)

Gedung Rektor Universitas Serambi Mekkah (dok Humas USM)

Banda Aceh – Universitas Serambi Mekkah (USM) Aceh membuka pendaftaran mahasiswa baru jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) tahun akademik 2024/2025. Pendaftaran Jalur RPL USM terbuka bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studinya di jenjang S1 dengan masa studi lebih singkat, sekitar satu atau dua tahun.

 Jalur RPL ini akan memberikan pengakuan atas Capaian Pembelajaran seseorang yang diperoleh dari pendidikan formal, non formal, informal, dan/atau pengalaman kerja sebelumnya sebagai dasar untuk melanjutkan ke pendidikan formal.

Ada 13 Program Studi unggulan yang bisa dipilih pendaftar yakni Kesehatan Masyarakat, Teknik Lingkungan, Ekonomi Manajemen, Akuntansi, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Biologi, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Matematika, Pendidikan Kimia, Pendidikan Bahasa Indonesia, Komunikasi Penyiaran Islam dan Pendidikan Agama Islam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Penyelenggaraan program RPL di USM selaras dengan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 41 Tahun 2021 tentang Rekognisi Pembelajaran Lampau,” kata Kepala Layanan RPL USM, Dr. Ismail, M.Kes, M.Pd., Selasa (11/6/24).

Ia melanjutkan, peminat program RPL USM cukup banyak. “Tercatat, sudah ada puluhan mahasiswa yang mendaftar. Jumlah tersebut diperkirakan akan terus bertambah mengingat pendaftaran masih terbuka”, terang Ismail.

Pendaftaran mahasiswa baru (PMB) USM program RPL telah dibuka sampai dengan 31 Agustus 2024. Tata cara pendaftarannya sangat mudah. Calon mahasiswa mengisi formulir pendaftaran di www.daftar.rpl.serambimekkah.ac.id atau dengan menghubungi layanan kami di 0813-6072-0201 (Burhan) 0852-6037-7004 (Munawir)

 

Berita Terkait

Utusan Prabowo Bahas Otsus dan Keamanan Pilkada dengan Wali Nanggroe
Dianggap Cagub Bustami Curang, Debat Ketiga Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Dihentikan Sementara
FKIP USM Gelar Dialog Akademik: Evaluasi Proses Pembelajaran dan Rencana Tindak Lanjut
Dukungan Terhadap OM BUS Terus Mengalir, Masyarakat Bireuen di Banda Aceh Nyatakan Sikap
Muyashir Asriyan Haikal Tokoh Muda Aceh Apresiasi Pelaksanaan Debat Pertama KIP Aceh
Dek Fadh Dianugerahi Siwah Pusaka Keturunan Raja Aceh
Soal Adanya Pelanggaran di Pilkada, Polisi Diminta Ambil Langkah Tegas
Rakyat Aceh Bertanya, Apa Yang Sudah Dilakukan Bustami Hamzah Saat Menjadi Pj Gubernur Aceh?

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 21:24 WIB

Utusan Prabowo Bahas Otsus dan Keamanan Pilkada dengan Wali Nanggroe

Selasa, 19 November 2024 - 16:52 WIB

Dianggap Cagub Bustami Curang, Debat Ketiga Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Dihentikan Sementara

Rabu, 6 November 2024 - 09:33 WIB

Dukungan Terhadap OM BUS Terus Mengalir, Masyarakat Bireuen di Banda Aceh Nyatakan Sikap

Kamis, 10 Oktober 2024 - 02:29 WIB

Dek Fadh Dianugerahi Siwah Pusaka Keturunan Raja Aceh

Kamis, 10 Oktober 2024 - 02:06 WIB

Soal Adanya Pelanggaran di Pilkada, Polisi Diminta Ambil Langkah Tegas

Kamis, 10 Oktober 2024 - 01:57 WIB

Rakyat Aceh Bertanya, Apa Yang Sudah Dilakukan Bustami Hamzah Saat Menjadi Pj Gubernur Aceh?

Kamis, 10 Oktober 2024 - 01:49 WIB

Di Aceh Masih Malem – Dek Fad di Depan, Bukan Calon Sebelah…

Minggu, 6 Oktober 2024 - 18:12 WIB

Marlina Usman Bantu Pulangkan Jenazah Warga Aceh dari Malaysia

Berita Terbaru